Pengaruh Sosial Media Marketing Dan Store Atmosphere Terhadap Keputusan Pembelian Dikedai Miisoni Bandar Lampung

Penulis

  • Rayhani Winada Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya
  • Annisa Salsabila Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya
  • Andri Mitrawan Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya
  • Niken Paramitasari Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya

Kata Kunci:

Keywords: Social Media Marketing; Store Atmosphere; Marketing Management; Consumer Behavior; Digital Marketing; Purchase Decision

Abstrak

Transformasi gaya hidup masyarakat perkotaan, terutama di kalangan generasi muda, mendorong kecenderungan untuk makan di luar rumah dan mengunjungi kedai atau kafe sebagai tempat bersosialisasi dan melepas penat. Fenomena ini membuka peluang besar bagi bisnis kuliner, di mana pemasaran digital dan store atmosphere menjadi faktor penting dalam mempengaruhi keputusan pembelian. Media sosial, dengan kemampuannya menciptakan interaksi dua arah melalui konten yang menarik dan promosi visual, berperan besar dalam meningkatkan kesadaran merek dan minat beli konsumen. Di sisi lain, store atmosphere yang nyaman dan estetik juga mempengaruhi pengalaman konsumen, yang memperkuat keinginan mereka untuk membeli dan kembali. Kedai Miisonii di Bandar Lampung merupakan salah satu contoh usaha kuliner yang memanfaatkan kombinasi kedua faktor tersebut untuk menarik perhatian konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh sosial media marketing dan store atmosphere terhadap keputusan pembelian konsumen di kedai Miisonii. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik sosial media marketing maupun store atmosphere memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, baik secara terpisah maupun bersama-sama. Penggunaan media sosial yang efektif meningkatkan keterlibatan konsumen, sementara suasana toko yang nyaman menciptakan pengalaman berbelanja yang positif. Gabungan antara keduanya memperkuat pengaruh terhadap keputusan pembelian dan meningkatkan loyalitas konsumen. Temuan ini memberikan wawasan penting bagi pengusaha kuliner dalam merancang strategi pemasaran yang efektif dengan mengintegrasikan media sosial dan pengelolaan store atmosphere.

Diterbitkan

2025-01-31

Cara Mengutip

Winada, R., Salsabila, A., Mitrawan, A., & Paramitasari, N. (2025). Pengaruh Sosial Media Marketing Dan Store Atmosphere Terhadap Keputusan Pembelian Dikedai Miisoni Bandar Lampung . Seminar Nasional Darmajaya, (1), 647–657. Diambil dari https://journal.darmajaya.ac.id/index.php/PSND/article/view/737

Terbitan

Bagian

Ilmu Ekonomi dan Bisnis

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama